Loading...

Rabu, 18 April 2018

Penyebab Kerusakan Radiator Mobil

Tags

Hallo brother Penyebab Kerusakan Radiator Mobil   Radiator merupakan salah satu komponen penting yang ada pada kendaraan baik beroda dua maupun roda empat dengan fungsinya sebagai pendingin mesin mobil agar tidak terjadi panas berlebih atau overheat yang dapat menyebabkan kerusakan pada mesin.


Penyebab Kerusakan Radiator Mobil

Penyebab Kerusakan Radiator MobilKali ini, tedymotor akan membagikan beberapa hal yang bisa menyebabkan radiator mesin mengalami kebocoran sehingga Anda dapat dengan mudah mengambil keputusan untuk melakukan perbaikan atau melakukan penggantian terhadap radiator yang sudah bocor tersebut. Untuk itu simak dengan baik penjelasannya di bawah ini :

Penyebab Kerusakan Radiator Mobil 
  • Radiator bocor karena faktor usia
Usia pemakaian radiator merupakan faktor pertama mengapa radiator dapat mengalami kebocoran. Daya tahan terhadap panas bagi radiator yang sudah tua tentu akan berkurang, seiring berjalannya waktu komponen ini dapat meretak dan mengalami kerusakan atau kebocoran.
  • Radiator bocor karena terkena benda asing
Sebagai pengendara, Anda tentu saja pernah melintasi jalan yang berkerikil dan berbatu, kadang kala batu atau kerikil tersebut dapat terlempar masuk ke dalam kisi-kisi radiator yang tentu dapat membuat komponen tersebut rusak dan air pendingin radiator dapat mengalami kebocoran. Apabila hal ini terjadi pada kendaraan Anda, penting untuk segera memperbaiki radiator yang bocor tersebut dengan cara menambalnya menggunakan lem besi dengan ketilitian yang tinggi.
  • Radiator bocor karena saluran output tersumbat
Endapan berupa lumpur dan karatan akan timbul seiring dengan jarangnya perawatan yang dilakukan pada radiator mobil, kotoran yang telah disebutkan tadi tentu akan terjadi pada bagian dalam kisi-kisi radiator maupun di bagian selang output dari radiator menuju ke dalam mesin. Apabila karat yang menumpuk dan lumpur tersebut tersumbat, dapat dipastikan air yang terdapat di dalam radiator tidak lagi bisa memasuki ruang mesin, sedangkan air panas yang berasal dari dalam mesin terus menerus akan dibuang masuk ke dalam radiator, dampak terburuk dari kejadian ini ialah meledaknya radiator, kepala radiator dapat pecah dan dapat menghasilkan rembesan air yang keluar sedikit demi sedikit sampai habis.
Untuk menghindari kejadian tersebut, penting bagi Anda untuk selalu rutin mengganti air radiator agar terhindar dari kerak, lumpur dan karat yang mengendap.
  • Bocornya radiator karena kualitas bahan yang kurang bagus
Radiator dengan kualitas bahan yang tidak mumpuni tentu memiliki usia pemakaian yang jauh lebih singkat. Beberapa komponen radiator yang seringkali rusak di bagian sistem radiator ialah selang bypass radiator yang terbuat dari plastik, kadang kala komponen tersebut dapat retak dan mengalami kebocoran fluida radiator secara drastis. Untuk itu, Anda perlu untuk memilih radiator dengan kualitas terbaik agar lebih awet atau tahan lama.

Sekian info mengenai Penyebab Kerusakan Radiator Mobil semoga berguna ,jika berguna monggo dishare kerekan - rekan sekalian . jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom dibawah ini ... teimakasih ...

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon