Loading...

Senin, 20 Februari 2017

Inilah Alasan Jangan Matikan Mesin Turbo Secara Mendadak

Tags

Inilah Alasan Jangan Matikan Mesin Turbo Secara MendadakTahukah anda mengapa kita dilarang mematikan mesin mobil diesel turbo secara mendadak setelah dipakai / digeber dijalanan?. 

Alasan Jangan Matikan Mesin Turbo Secara Mendadak . Seringkali para pemilik mobil khususnya bermesin diesel dengan dilengkapi tehnologi turbo mengacuhkan larangan larangan seperti ini karena mungkin mereka tidak mendapatkan penjelasan yang lebih detail mengenai apa yang dilarang tersebut,sehingga lebih memilih mengacuhkan larangan tersebut.

Sekilas mengenai fungsi turbo pada mesin diesel

Fungsi utama dari turbo ini adalah untuk memanfaatkan gas buang hasil pembakaran dengan mengembalikannya lagi kedalam ruang bakar melalui kipas / turbin turbo sehingga supplay udara lebih banyak dan lebih menambah kepadatan udara yang dikompresikan sehingga lebih memberikan power. Komponen utama dari turbo ini adalah turbin atau baling baling yang terpasang tepat pada saluran gas buang,sejajar dengan turbin yang berada tepat menuju intake manipol.

mesin turbo diesel
diagram cara kerja mesin turbo
warna orange adalah aliran udara panas
warna biru adalah aliran udara dingin setelah melalui intercooler

Dan pada umumnya turbin ini mengandalkan pelumasan dengan menggunakan oli,mengingat putara turbin yang sangat sangat kencang. Sehingga bila kita mematikan mesin diesel turbo ini secara mendadak maka supplay oli pelumas yang masuk kedalam poros turbin ini akan langsung terhenti,sedangkan turbin masin berputar dengan kencangnya.

Tentu saja lambat laun turbin akan mengalami keausan pada porosnya,dan bila poros turbin tersebut aus,putaran menjadi tidak simetris dan tentu saja turbin akan hancur akibat membentur dinding ruang turbin.

mesin turbo
penampang turbo yang dibelah.
warna kuning adalah turbin / baling baling
agar tidak terjadi hal yang demikian maka ketika hendak mematikan mesin mobil diesel ini tunggulah kira kira 1 atau 2 menit setelah mesin iddle. Bila tidak mau repot cukup pasang alat yang bernama TURBO TIMER sehingga mesin turbo anda lebih awet nantinya.

Sekian info mengenai  Inilah Alasan Jangan Matikan Mesin Turbo Secara Mendadak semoga berguna , jika berguna monggo di share ke rekan-rekan sekalian. Jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom di bawah ini…. Terima kasih…

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon