Loading...

Selasa, 10 Mei 2016

9 Tips Merawat Ban Mobil

Tags

Salah satu faktor keamanan dalam berkendara yang dapat dicegah adalah pemeriksaan berkala pada ban mobil.
Berikut tips-tips nya :
1. Periksa tekanan angin pada ban mobil terutama jika anda berencana melakukan perjalanan dengan jarak jauh. Tekanan angin yang tidak standar akan mengakibatkan ban mudah rusak. Selain itu tekanan angin yang kurang pada ban meningkatkan penggunaan bahan bakar pada kendaraan. Tekanan angin pada ban mobil berbeda sesuai dengan diameter ban.
2. Gunakan ban yang sudah memiliki standar nasional sesuai dengan jenis kendaraan anda. Baik itu secara ukuran maupun indeks ban kendaraan
Hasil gambar untuk Ban Mobil

3. Lakukan perawatan balancing ban secara berkala. Balancing ban dapat mencegah terjadinya ke-ausan pada ban yang tidak merata.
4. Tukar atau rotasi setiap ban pada setiap 8000 km, Merawat ban mobil dengan cara melakukan rotasi ban dapat mencegah terjadinya aus ban mobil yang tidak merata. Selain itu dapat memperpanjang waktu anda untuk mengganti ban mobil.
5. Pastikan semua ban menggunakan tutup pentil, ban tanpa penutup pentil memiliki risiko kehilangan tekanan angin akibat kebocoran udara dari dalam ban.
6. Pastikan velg ban kendaraan anda masih dalam keadaan layak. Velg ban tidak normal atau cacat dapat menimbulkan resiko kerusakan pada ban.
7. Jika telapak ban sudah mencapai Thread Wear Indocator atau indikasi pemakaian ban, segeralah mengganti ban mobil untuk mencegah terjadinya resiko kecelakaan akibat penggunaan ban yang tidak layak.
8. Hindari lobang besar saat berkendara. Menghantam lubang besar bukan hanya dapat merusak ban mobil, tapi dapat juga menimbulkan gangguan keseimbangan pada ban mobil.
9. Hindari mengangkut beban yang melebih batas angkut kendaraan anda, beban yang melebihi kapasitas kendaraan akan memaksa tekanan angin pada ban serta memaksa gesekan putaran ban pada aspal, sehingga ban menjadi lebih cepat panas dan aus.
Merawat ban mobil dapat memperpanjang umur pemakaian ban mobil kendaraan dan menghemat pengeluaran dalam mengganti ban pada waktu singkat.
Sekian info mengenai 9 Tips Merawat Ban Mobil . Ingat utamakanlah selalu keselamatan, semoga berguna . jika berguna monggo di share ke rekan-rekan sekalian. Jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom di bawah ini…. Terima kasih….

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon