Loading...

Senin, 13 Maret 2017

Cara Aman Taklukkan Jalan Berlubang

Hallo brother Cara Aman Taklukkan Jalan BerlubangMelewati jalan berlubang tentu bisa dialami siapa saja selama perjalanan mudik. Jangan sampai kondisi jalan yang berlubang dan tidak baik malah membuat masalah atau menyebabkan kecelakaan.
 Jalan Berlubang
Taklukkan Jalan Berlubang . Dikutip dari Hyundai Mobil, ada beberapa cara sederhana ini bisa dilakukan untuk meminimalisir efek buruk yang terjadi jika melewati jalan berlubang.
Tips Aman Taklukkan Jalan Berlubang
Hal pertama yang harus diperhatikan adalah mengukur kedalaman lubang. Caranya dengan menjadikan mobil di depan sebagai parameter pengukuran kedalaman lubang. Jika lubang terlalu dalam, mobil bisa lewat lubang di samping roda atau diantara dua roda.
Kemudian mengurangi kecepatan mobil. Cara ini akan mengurangi kekuatan benturan antara ban, pelek dan jalanan yang berlubang. Kecepatan yang rendah juga masih memungkinkan pengemudi untuk menghindari jalan yang berlubang.
baca juga Teknik Berhenti Di Tanjakan Dengan Rem Tangan
Jika memang kondisi harus masuk ke dalam lubang, maka biarkan seluruh permukaan atau tapak ban masuk ke dalam lubang. Cara ini untuk mengurangi resiko kerusakan ban, khususnya dinding ban yang di desain tidak sekuat telapak ban.
Saran terakhir adalah pastikan posisi pengemudi sudah mantap, posisi duduk sudah nyaman dan sabuk pengaman dalam kondisi terpasang untuk memastikan badan tidak terpental saat melintasi lubang. Selain itu, posisi ini juga dapat mengantisipasi pergerakan kemudi tidak diduga yang diakibatkan lubang.
Tetap waspada selama perjalanan mudik, dan semoga selamat sampai tujuan.
Sekian info mengenai Cara Aman Taklukkan Jalan Berlubang semoga berguna ,jika berguna monggo dishare kerekan - rekan sekalian . jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom dibawah ini ... teimakasih ...

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon