Hallo brother Mengurangi Kecepatan Mobil Dengan Mengerem Yang baik & keren - Mengerem adalah salah satu seni dalam mengendarai mobil , karena berbeda dengan rem pada kendaraan jenis lain, rem pada mobil sangat sensistif terkadang kita hanya menyentuh sedikit saja jika tidak tepat cara menginjaknya mobil sudah berhenti mendadak.
Tips cara mengerem yang baik :
- Saat di jalan raya
Di jalan raya yang penuh dengan kendaraan, lakukan pengereman dengan lembut dan tekan perlahan. rem yg terlalu buru2 dan keras sering menyebabkan kecelakaan di jalan raya karena kendaraan di belakang mobil biasanya tidak siap.
- Saat di lampu merah
jika dari jauh sudah kelihatan lampu merah maka dari jarak jauh anda sudah harus mengurangi kecepatan dengan menekan rem lembut . bisa dengan cara tekan kopling dan rem dengan lembut kemudian tarik rem lagi dan rem kembali saat posisi berhenti yang di inginkan sudah pas .
- Saat hujan
saat hujan anda sangat di wajibkan hati2 dan tidak melakukan rem mendadak untuk menghindari ban selip dan membuat gerakan mobil jadi tidak terkontrol, perhatikan genangan air dan hati2 karena biasanya ada lubang yg cukup dalam di genangan air. baca juga Tips Berkendara Aman Dan Nyaman Saat Musim Hujan.
- Saat akan berbelok
sangat penting untuk mengurangi kecepatan sebelum belokan , bisa dengan cara tekan kopling tahan dan rem perlahan ,kemudia lepas rem jika di rasa kecepatanya sudah pas untuk belokan.
#Tips :
Saat mengerem untuk mengurangi kecepatan atau untuk memberhentikan mobil, anda dapat sambil menekan kopling sebelum menginjak rem, karena selain untuk menjaga agar mobil tidak mati saat berhenti. kopling juga berfungsi untuk jaga2 jika terpaksa memberhentikan mobil dengan rem jika ada kendaraan lain atau sesuatu yang menghalangi anda dari pergerakan jalur mobil .
Sekian info mengenai Mengurangi Kecepatan Mobil Dengan Mengerem Yang baik & keren semoga berguna ,jika berguna monggo dishare kerekan - rekan sekalian . jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom dibawah ini ... teimakasih ...
EmoticonEmoticon