Hallo brother Mesin VVT-i Toyota Innova - Pada saat Overhaul Engine Innova overheat kemarin, kami sempatkan mengambil beberapa gambar sebagai bahan tulisan di blog tedymotor. Salah satunya adalah mekanisme katup Toyota Innova yang telah dilengkapi teknologi VVT-i.
Mesin VVT-i Toyota Innova . Variable Valve Timing -intellegent yang biasa disingkat VVT-i adalah sebuah mekanisme yang berfungsi mengatur waktu buka tutup katup masuk, sehingga memungkinkan katup masuk terbuka lebih cepat pada saat putaran mesin tinggi dan menyesuaikan pada saat putaran mesin rendah. Pengaturan waktu buka tutup katup masuk ini bertujuan memaksimalkan masuknya campuran udara dan bahan bakar pada setiap kecepatan mesin sehingga di dapat efisiensi pembakaran yang tinggi dengan tujuan mesin hemat bahan bakar dan lebih ramah lingkungan.
Mesin VVT-i Toyota Innova
Pada mesin NA (Natural Aspirated)masuknya udara atau campuran udara dan bahan bakar disebabkan adanya perbedaan tekanan antara tekanan atmosfir udara luar dan kevakuman pada ruang bakar. Pada putaran rendah kevakuman didalam ruang bakar cenderung tinggi sehingga udara yang masuk dapat optimal, namun pada saat putaran tinggi kevakuman di dalam ruang bakar cenderung rendah sehingga perlu memajukan waktu pembukaan katup masuk untuk memaksimalkan masuknya udara pada saat langkah hisap (intake stroke).
Pada mesin Toyota Innova, VVT-i bekerja berdasarkan Tekanan minyak pelumas yang di atur oleh Cam Valve Control. Cam Valve Control bekerja berdasarkan ECU yang telah mengambil data-data dari Throtle sensor, cam sensor, temperature,Crank sensor dan air flow meter (lihat gambar).
Untuk VVT-i Toyota innova yang diatur variable timingnya hanya katup masuk saja, berdasarkan analisa kami, dengan memajukan waktu buka katup masuk maka waktu dimana kedua katup (exhaust dan intake) membuka (valve overlap) jadi lebih lama, karena itulah mungkin terjadi deposit carbon pada intake manifold (dekat dengan injector). Sekali lagi ini hanya analisa kami. Dan mungkin untuk menyempurnakan teknologi VVT-i ini telah dikembangkan Dual VVT-i Toyota.
Pada VVT-i Toyota, system hanya mengatur waktu pembukaan katup masuk saja, berbeda dengan teknologi VTEC milik Honda. Teknologi VTEC (Variable Valve Timing and Lift Electronic Control) mengatur waktu pembukaan dan lamanya katup membuka. Sebenarnya Toyota juga mempunyai teknologi yang sama dengan VTEC yang dinamakan VVTL-i, namun sayang baru diaplikasikan ke Toyota Celica.
Sekian info mengenai Mesin VVT-i Toyota Innova semoga berguna ,jika berguna monggo dishare kerekan - rekan sekalian . jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom dibawah ini ... teimakasih ...
EmoticonEmoticon